Jumat, 14 Februari 2014

Glosarium Pendidikan Kewarganegaraan

 

Glosarium Pendidikan Kewarganegaraan

 

Akulturasi: penyesuaian diri

Anak lantib: anak yang berbakat

Ancaman: setiap usaha dan kegiatan, baik dari dalam maupun dari luar negeri yang dinilai membahayakan kedaulatan negara, keutuhan wilayah negara, dan keselamatan segenap bangsa

Ancaman tradisional: yaitu ancaman yang berbentuk kekuatan militer negara lain berupa agresi atau invasi yang membahayakan kemerdekaan, kedaulatan dan keutuhan wilayah negara kesatuan Republik Indonesia.

Ancaman non-tradisional: yaitu yang dilakukan oleh aktor non-negara. Berupa aksi teror, perompakan dan pembajakan, penyelundupan, imigrasi gelap, perdagangan narkotik dan obat obat terlarang, penangkapan ikan secara ilegal, serta pencurian kekayaan.

Asimilasi: perpaduan, percampuran yang harmonis, penerimaan yang merata

 

Bangsa: sekelompok manusia yang memiliki persamaan nasib, sejarah dan cita-cita bersama

Bebas aktif: kebebasan poltik untuk menentukan dan menyatakan pendapat sendiri terhadap tiap-tiap persoalan internasional sesuai dengan nilainya masing-masing tanpa memihak kepada suatu bangsa

Block Grant: pemberian bantuan dana untuk melaksanakan suatu kegiatan tertentu, baik dalam bidang pendidikan, pembangunan sosial politik, hukum atau pembangunan aspek lainnya dengan tujuan untuk mempercepat laju pembangunan

Buku putih pertahanan: pernyataan kebijakan pertahanan secara menyeluruh yang diterbitkan oleh Menteri dan disebarluaskan ke masyarakat umum, baik domistik maupun internasional untuk menciptakan saling percaya dan meniadakan potensi konflik.

Desentralisasi: transfer (perpindahan) kewenangan dan tanggungjawab fungsi-fungsi publik dari pemerintah pusat ke pemerintahan di daerah  

Dinamis: selalu bergerak mengikuti perkembangan jaman

 

Globalisasi: saling keterkaitan diantara berbagai belahan dunia melalui terciptanya proses ekonomi,sosial budaya, poltik dan hankam

 

Imperialisme: paham untuk menguasai

Interaksi: saling hubungan satu dengan yang lain

Inovatif : memperkenalkan sesuatu yang bersifat pembaharuan

Isolasi: menutup diri

 

Jender: konstruksi sosial yang dibuat oleh masyarakat terhadap peran laki-laki dan perempuan

 

Kapitalisme: paham yang lebih mengutamakan modal dan tidak memperhatikan etika dan moral

Keadaan darurat: adalah situasi dan keadaan yang kalau dibiarkan akan mengakibatkan kekacauan keamanan dan kerugian negara yang lebih besar sehingga perlu segera mengambil tindakan untuk mencegah dan mengatasi ancaman militer dan/ ancaman bersenjata guna menyelematkan kepentingan nasional.

Kebijakan Publik: Semua kebijakan, yang berkaitan dengan hukum maupun, peraturan perundangan lainnya yang ditujukan untuk kepentingan masyarakat dan dibuat oleh lembaga yang berwenang

Kepentingan Nasional: kepentingan dalam mencapai tujuan nasional suatu bangsa

Ketahanan Nasional: kondisi dinamis suatu bangsa dalam menjaga ekistensi/ keberadaan dirinya

Kolonialisme: paham untuk menjajah

Komparasi: membandingkan dengan orang lain

Konkurensi: mengalahkan orang lain/musuh

Kreatif: upaya memiliki daya cipta dan kemampuan untuk menciptakan suatu hal

Masyarakat: kondisi masyarakat yang ditandai terjaminnya keamanan, ketertiban dan tegaknya hukum serta terbinanya ke tenteraman.

Motivasi: dorongan yang dapat menggugah potensi seseorang untuk berprestasi

 

Norma: aturan yang berlaku dalam masyarakat

 

Oportunis: sikap yang hanya mendasarkan pada perhitungan laba dan rugi, dan tidak berdasarkan cita-cita hukum

Otoriter: menggunakan kekuasaan dengan cara sewenang-wenang

Otonomi: Otonomi berasal dari kata auto yang berarti sendiri, dan nomos yang berarti rumah tangga, jadi otonomi adalah daerah yang diberikan kewenangan untuk mengatur atau mengurus rumah tangganya sendiri.

 

Pengabdian sesuai profesi: adalah pengabdian warga negara yang mempunyai profesi tertentu untuk kepentingan pertahanan negara termasuk dalam menanggulangi dan/atau memperkecil akibat yang ditimbulkan oleh perang, bencana alam, atau bencana lain.

Pertahanan Negara: segala usaha untuk mempertahankan kedaulatan negara, keutuhan wilayah Negara, keselamatan segenap bangsa dari ancaman dan gangguanterhadap keutuhan bangsa dan negara

Politik Luar Negeri: merupakan perpaduan dari tujuan atau kepentingan nasional dengan power dan kapabilitas

Potensi: kemampuan yang terpendam pada diri setiap orang

Portofolio:  kumpulan dokumen yang, merupakan hasil rekam jejak terhadap hasil karya siswa yang terseleksi sesuai dengan kepentingan mata pelajaran

Prestasi diri:  suatu kebanggaan yang telah dimiliki/diraih oleh suatu individu/kelompok/bangsa

Publik:  masyarakat banyak/umum, fungsi publik adalah fungsi untuk melaksanakan urusan kepentingan masyarakat banyak

 

Rekam Jejak:  hasil kegiatan atau aktivitas siswa yang dikumpuilka secara selektif.

Reshuffle:  perombakan/perubahan susunan

 

Sentralisasi:  Segala urusan yang menyangkut rumah tangga daerah diatur oleh pemerintah pusat, daerah tinggal melaksanakan

Sportif:  berani mengakui kekalahan dan kesalahan Keamanan dan ketertiban

 

Teritorial:  penyesuaian diri

Transfer:  pengalihan kewenangan urusan pemerintahan dari pemerintahan pusat kepada pemerintahan di daerah

 

Unik:  berbeda dengan lainnya

Upaya pembelaan Negara:  sikap dan perilaku warganegara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada negara RI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara.

 

  

 

 

Pendidikan Kewarganegaraan

Caleg Pilihan Radar Banten

Caleg Waringinkurung Serang

Caleg Kramatwatu Serang

Caleg Bojonegara Serang

Caleg Pulo Ampel Serang

Caleg Gunungsari Serang

DPRD Kabupaten Serang

DPRD Serang

DPRD Serang Banten

Jual murah Domain

Domain Cantik dan mudah diingat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Facebook Comments